Kuliner Jogja - Wedang Tahu Bu Sukardi


Wisata Kuliner Indonesia #410
Kuliner Jogja
Wedang Tahu Bu Kardi
Perempatan Jl. Kranggan - Jl. Asem Gede, Jogja
Telp: 0877-3824-0558

Pagi itu, mentari baru saja menunjukkan cahayanya untuk menghangatkan kota Jogja. Belum sempat mandi, saya bergegas keluar dari hotel Amaris di kawasan Tugu menuju salah satu spot kuliner pagi yang banyak direkomendasikan orang: Wedang Tahu Ibu Sukardi. Tidak sampai 5 menit berjalan kaki saya menjumpai sebuah sudut di perempatan Jl. Kranggan yang tengah disambangi beberapa pengendara motor. Di situlah Ibu Sukardi menjajakan dagangannya, cuma satu jenis: Wedang Tahu. Olahan sari kedelai berwarna putih yang lembut, diguyur dengan kuah jahe manis yang kaya rempah. Tanpa pengawet dan pemanis buatan, menyesapi setiap suapan wedang tahu ini memberikan sensasi tersendiri, tidak hanya di rongga mulut, tapi juga menjalar ke badan. Rasa hangat yang diberikan oleh kuah jahenya memang seolah mengalir di aliran daerah dan memberi rangsangan kepada tubuh. Ya, wedang tahu tidak hanya enak, tapi memang dikenal juga sebagai minuman untuk meningkatkan stamina tubuh.

Di Jawa Barat namanya Kembang Tahu, tapi di kawasan Jogja namanya Wedang Tahu. Dan Bu Sukardi sudah lama menjajakan wedang tahu ini kepada para pelanggannya. Buka mulai pukul 6 pagi, tangan bu Kardi seolah tak pernah berhenti mengambil "tahu" olahan sari kedelai dan menuangkan kuah jahe di atasnya. Banyak pelanggan yang membelinya untuk kemudian dibawa pulang atau dibawa ke tempat kerja. Saya sendiri memilih untuk menyantapnya langsung di tempat. Tidak banyak bangku yang disediakan memang, tapi ada keuntungannya jika kita menikmati langsung di tempat itu. "Mas, mau nambah kuahnya? Bilang ya kalo mau nambah". Bu Kardi ternyata menawarkan kuah jahenya free-flow buat para pelanggan yang menikmati wedang tahunya di tempat. So generous...

Kalo lagi di Jogja, mungkin kamu harus coba Wedang Tahu Bu Sukardi ini. Tapi harus datang ke sini sebelum jam 11 pagi yah, bahkan kadang jam 10 bisa saja dagangannya sudah ludes. Lokasinya tepat di seberang Gudeg Djuminten, Jl Kranggan. Menikmati wedang tahu ini di pagi hari sebelum memulai aktivitas ternyata memberikan tambahan boost energi yang berbeda. Coba deh

Peta dan Alamat Wedang Tahu Bu Kardi:
Perempatan Jl. Kranggan - Jl. Asem Gede, Jogja
Koordinat GPS: -7.7816712, 110.3624278



Comments

Post a Comment